2 months ago
1 min read

Alasan Prabowo Jadi Presiden

JAKARTA – Jurnalis senior, Bambang Harymurti, menjelaskan alasan mengapa sosok Prabowo Subianto ingin menjadi presiden. Menurutnya, hal itu diterangkan dalam buku yang berjudul “Paradoks Indonesia dan Solusinya” dan “Strategi Transformasi Bangsa”.

Menurtut pria yang kerap disapa BHM itu, Prabowo merasa khawatir dengan potensi bangsa Indonesia yang tak kunjung terealisasi.

“Kenapa sih Prabowo pengen jadi presiden? Karena dia gemes katanya. Yah, gemes kenapa orang Indonesia itu yang punya potensi segala macam, dalam prakteknya tidak tercapai,” ujarnya di Total Politik.

Oleh karena itu, Prabowo menggagas berbagai program kerja seperti makan bergizi untuk memperbaiki keadaan bangsa supaya mereka bisa mewujudkan potensi-potensinya.

“Jadi kita lihat, kenapa misalnya ini program makan bergizi ini penting banget buat dia. Karena dia lihat loh generasi banyak juga kalau bodoh-bodoh, mereka kurang gizi, malah jadi beban, bukan jadi potensi,” terang BHM.

Prabowo telah mencoba untuk menjadi Presiden Republik Indonesia (RI) selama beberapa kali dalam kehidupannya. Setelah menang di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, muncul keharusan untuk mendapatkan dukungan politik dalam rangka mewujudkan program-programnya.

“Dan saya lihat dia kan udah ketiga kali nih baru jadi presiden. Sebelumnya (maju) wapres (wakil presiden). Tapi dia maju terus kan. Jadi artinya dia taat kepada cita-citanya. Sekarang udah tercapai. Sekarang untuk menjalankan kenapa dia mau jadi presiden, ya dia harus mendapat dukungan politik,” lanjutnya.*

Komentar

Your email address will not be published.

Go toTop

Jangan Lewatkan

‘Anies Tidak Jadi Maju Bukan Karena Ridwan Kamil’

JAKARTA – Mantan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Daerah

Immanuel Ebenezer: Antara Dua ‘Mania’

JAKARTA – Sosok satu ini dikenal sebagai relawan yang membantu