3 months ago
1 min read

Tingkat Kematian Jamaah Berkurang di Haji 2024

Jemaah haji Indonesia di Madinah. (Foto: Humas Kemenag)

JAKARTA – Data yang dikumpulkan setelah penyelenggaraan haji 2024 selesai menunjukkan jemaah haji asal Indonesia yang meninggal mencapai 275 orang.

Angka tersebut didapatkan dari data per operasional hari ke-45 yang bisa diakses lewat Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) hari Rabu (26/6/2024).

Data tersebut menunjukkan penurunan jumlah jemaah haji asal Indonesia yang meninggal dari haji 2023 lalu.

Pada 2023, data per operasional hari ke-45 menunjukkan sebanyak 499 jemaah haji asal Indonesia yang wafat.

Anggota Tim Media Center Haji Kementerian Agama (Kemenag), Widi Dwinanda menyampaikan dalam konferensi pers berkala bahwa jemaah-jemaah yang wafat memiliki usia rata-rata 60-70 tahun.

Bagi jemaah-jemaah yang wafat, mereka akan dibadalhajikan oleh petugas-petugas yang ada. “Seluruh jemaah wafat akan dibadalhajikan,” kata Widi, Selasa (11/6/2024).

Adapun jemaah-jemaah yang wafat ketika sedang melaksanakan ibadah haji harus melalui serangkaian prosedur sebelum akhirnya dimakamkan di sana.

Mereka terutama akan mendapatkan certificate of death (COD) dari pihak kesehatan yang berwenang di saan.

“Ketika ada jemaah meninggal, maka tenaga kesehatan akan membuat certificate of dead atau COD,” jelas Widi, Selasa (25/6/2024).

Jemaah dimakamkan di Tanah Suci

Kemudian, petugas-petugas yang berwenang akan berkoordinasi dengan kantor maktab atau sektor untuk melengkapi persyaratan-persyaratan administrasi lainnya. “Misalnya surat kesediaan dimakamkan,” sambung Widi.

Baru jemaah akan diserahkan kepada masyariq untuk dilakukan proses pemulasaraan setelah berkas-berkas yang dibutuhkan lengkap.

Menurut Kementerian Agama (Kemenag), jemaah-jemaah haji yang wafat di Tanah Suci akan dimakamkan di Pemakaman Baqi, Madinah dan Pemakaman Ma’la, Makkah.

Pemakaman Baqi merupakan tempat para keluarga dan sahabat Nabi Muhammad Shalallaahu Alaihi Wassalaam (SAW) dimakamkan. Lokasi tempat pemakaman ini dekat dengan Masjid Nabawi. Tepatnya di sebelah timur-tenggara masjid.

Kemudian, keluarga Nabi juga ada yang dimakamkan di Ma’la. Beberapa di antaranya adalah Siti Khadijah Radiallahu Anha (RA) dan Qasim serta Abdullah yang merupakan kedua putranya. Menurut Riwayat, Ibu Nabi, Aminah, juga dimakamkan di tempat itu.

Baca juga: Prabowo Ingin Bangun Kampung Haji di Makkah

Komentar

Your email address will not be published.

Go toTop

Jangan Lewatkan

Prabowo Ingin Bangun Kampung Haji di Makkah

JAKARTA – Indonesia merupakan negara yang mengirim baik jemaah haji

Wamenag Usul Separuh Kuota Petugas Haji Diisi TNI

JAKARTA – Wakil Menteri Agama (Wamenag), Muhammad Syafi’i mengaku pihaknya